anak-anak perlu ditegur dengan cara yang lembut dan menggembirakan agar mereka tumbuh mencintai masjid sejak dini.
BOGOR UMMATTV.COM - , Ketua Pembina Yayasan Al I’tisham, menegaskan bahwa perjalanan panjang pengelolaan masjid yang telah berlangsung hampir 40 tahun harus terus dijaga dengan semangat musyawarah dan kebersamaan.
Hal ini disampaikan saat membuka acara Rapat Kerja (Raker) Pengurus Yayasan Al I'tisham Budi Agung Bogor dengan Kepala Unit Kerja dibawah naungan Yayasan , Sabtu, ( 10/1/2026).
Ia mengingatkan agar pengurus dan jamaah tidak lengah, serta senantiasa membangun budaya hati yang dilandasi spirit persatuan.
Menurutnya, tugas utama umat adalah memakmurkan masjid sebagai panggilan keimanan yang akan berdampak hingga kehidupan akhirat.
Ia menjelaskan bahwa kemakmuran masjid tercermin dari ramainya salat berjamaah yang melibatkan seluruh lapisan usia, mulai dari orang tua, pemuda, hingga anak-anak. Kehadiran anak-anak yang bermain di masjid, menurutnya, merupakan hal yang wajar dan justru menjadi tanda hidupnya masjid.
Karena itu, anak-anak perlu ditegur dengan cara yang lembut dan menggembirakan agar mereka tumbuh mencintai masjid sejak dini.
Dalam hal ini, MS Ka’ban meneladankan sikap Rasulullah Shalallahu alaihi wasallam yang penuh kasih sayang terhadap anak-anak. Ia mengingatkan agar masjid menjadi ruang yang ramah keluarga dan edukatif, bukan tempat yang menakutkan.
Dengan pendekatan tersebut, masjid diharapkan mampu menjadi pusat pembinaan iman sekaligus ruang sosial yang nyaman bagi seluruh jamaah.
Selain itu, ia mengapresiasi pengurus dan jamaah yang telah menggerakkan berbagai kegiatan masjid dengan penuh keikhlasan. Ia berharap inovasi program terus dikembangkan, termasuk program bumi ta’aruf dan pendidikan, agar mampu menjawab tantangan kehidupan modern yang sering membuat umat lalai terhadap peran keimanan dan tanggung jawab keluarga.